Bahan :
• ½ ekor (500 g) ayam, dipotong 6 bagian
• 2 sdm(50 g) BUMBU INTI C KOKITA
• 2 lembar daun salam, 1 ruas jahe, memarkan
• 1 batang sereh, memarkan
• 2 sdm minyak goreng untuk menumis
• 500 ml santan kental dari 1 butir kelapa
• 2 sdm BAWANG GORENG KOKITA
• Garam, gula pasir, secukupnya
Cara membuat :
1. Tumis BUMBU INTI C KOKITA, daun salam, sereh, jahe, ayam, aduk selama 10 menit.
2. Tambahkan santan kental, garam, gula pasir, masak dengan api sedang, aduk-aduk hingga kental.
Sajikan dengan ditaburi BAWANG GORENG KOKITA.
Untuk : 2 – 4 orang