Bahan :
- 2 ikat (280 gram) Kangkung , siangi
- 200 gram Daging has dalam, iris tipis melawan serat melebar
- 1 buah bawang bombay, iris panjang
- 1 buah Paprika hijau, potong kotak
- 11/2 sendok makan Tauco Manis KOKITA
- 1 sachet Bumbu Inti D KOKITA
- 1/ sendok makan Kecap Manis KOKITA
- Garam , secukupnya * Gula Putih , secukupnya
- 700 ml Air
- 1 sendok makan tepung sagu dan 2 sendok makan air, larutkan untuk mengentalkan
- 2 sendok makan Margarine untuk menumis
Cara Membuat :
- Tumis bawang bombay sampai harum, tambahkan daging tumis hingga berubah warna.
- Masukkan paprika, Aduk sampai layu, tambahkan Tauco manis KOKITA , tumis sampai harum
- Masukkan Bumbu Inti D KOKITA, Kecap Manis KOKITA,garam, gula patih, Aduk rata, tuang air dan masak sampai matang, Kentalkan dengan larutan tepung sagu, masak sampai meletup – letup.
- Panasakan piring Hot plate diatas kompor, Letakkan Kangkung diatas hot plate, siram dengan sausnya, Aduk rata dan segera disajikan .
untuk 4 porsi